Assalamu'alaykum,
Bermula waktu kunjungan kenegaraan (heleh) ke kota kelahiran, Ngawi akhir Bulan Juni kemarin.
Pas malam Hari sehabis melintas dari salah satu penyewaan Komik,
diatas 2 roda yang melaju pelan, sambil menghirup udara malam kota Ngawi,
pandangan berputar kesekitar melihat kiri-kanan jalan.
Baru sadar ada perbedaan dari kunjungan terakhir,
bangunan megah di sebelah barat Alun-alun membelakkan mata,
"standar 2" dipasang setelah kumatikan mesin roda dua.
Langsung tilpun² sodara yang disekitar TKP dan wawancara singkat,
sekalian mengantar keliling bangunan baru.
Ternyata Masjid Agung Baiturahman Ngawi (untuk selanjutnya akan disebut MABN) baru selesai 2 hari yang lalu (Kamis, 25 Juni 2009) dan rencana akan diresmikan bertepatan dengan Ulang Tahun kota Ngawi Tercinta.
tapi karena ada even Pencontrengan dari KPU, maka even Insya Allah diundur sampai tanggal 17 Juli 2009
Buat Men-temen yang lagi ada di TKP, ditunggu dokumentasinya.
Ini contoh gambar yang berhasil di lipat, eh liput...
**mohon maaf kalo gambar kurang jelas, masih cupu (kamera dan orangnya)
Wassalamu'alaikum
--
**Wondering...
BR,
raDEN mas niCOW
Fosil-X - Wikusama
http://dencow.multiply.com