m-Biblika 3 -- Januari 2010

34 views
Skip to first unread message

Biblika

unread,
Feb 10, 2010, 6:13:01 AM2/10/10
to m-Biblika
__________________________m-Biblika_________________________
- Suara SABDA -
EDISI JANUARI 2010

DAFTAR ISI
EDITORIAL
ARTIKEL BIBLIKA: Bukti-bukti Musa sebagai Penulis Kitab
Taurat
FAKTA BIBLIKA: Tanggal Penting di Alkitab Sebelum Masehi
BERITA SABDA: 1. Pindah server SABDA.org dan In-Christ.Net
2. Raker YLSA 2010
3. Roadshow SABDA di Salatiga, Yogyakarta,
dan Surabaya
4. CD Audio Alkitab
5. Facebook Apps: SABDA Ayat
SITUS BIBLIKA: Sejarah Alkitab Indonesia -- SAI
TESTIMONI SABDA: Melayani dan Menggali Kebenaran Lebih
Dalam Lagi
____________________________________________________________

"Lalu Ia menjelaskan kepada mereka apa yang tertulis tentang
Dia dalam seluruh Kitab Suci, mulai dari kitab-kitab Musa
dan segala kitab nabi-nabi." (Lukas 24:27)
< http://alkitab.sabda.org/?Lukas+24:27 >

____________________________________________________________
EDITORIAL

Salam sejahtera,

Sejarah merupakan salah satu bagian yang terpenting dalam
kehidupan manusia. Alkitab penuh dengan cerita sejarah
yang mencapai puncaknya ketika Yesus disalibkan di bukit
Golgota. Bukti-bukti sejarah yang kuat dapat membantu
menjelaskan iman kita, walaupun bukan menjadi landasan
utama kepercayaan kita. Edisi m-Biblika kali ini
menghadirkan sebuah artikel yang membahas bukti historis
bahwa kitab Taurat ditulis oleh Musa.

Mulai bulan ini kami menambahkan sebuah kolom baru
bernama Fakta Biblika yang berisi hal-hal menarik seputar
Biblika, yang idenya tercetus dari artikel m-Biblika
perdana tentang Statistik Alkitab. Kolom Fakta Biblika
edisi kali ini akan memberikan urutan waktu kejadian di
Alkitab hingga saat kelahiran Tuhan kita Yesus Kristus.

Selain itu, tak lupa kami sajikan juga berita-berita
SABDA, yang juga merupakan bagian dari sejarah SABDA dan
ulasan khusus tentang situs Sejarah Alkitab Indonesia.

Selamat menyimak.

In Christ,
Pimpinan Redaksi m-Biblika,
Kusuma Negara
http://fb.sabda.org/
http://fb.sabda.org/biblika

____________________________________________________________
ARTIKEL BIBLIKA

BUKTI-BUKTI MUSA SEBAGAI PENULIS KITAB TAURAT

Salah satu bagian Alkitab yang sering diserang adalah
tentang keaslian kelima Kitab Taurat, terutama Kitab
Kejadian. Paling tidak ada dua keberatan utama dari
kalangan liberal terhadap klaim bahwa kelima kitab
tersebut dituliskan oleh Musa. (Keluaran 17:14)

1. Bahwa seni menulis dan pembuatan literatur belum cukup
maju pada zaman Musa untuk Musa menuliskan Kitab
Taurat.

Keberatan ini tidak masuk akal karena banyak sekali
bukti-bukti dari catatan-catatan yang tertulis di
monumen-monumen pada zaman Musa. Tel el-Amarna dari
Mesir dan tablet Babilonia pada zaman Hammurabi (di
Kejadian 14 bernama Amrafel) membuktikan bahwa sudah
ada tulisan pada zaman Abraham, lebih dari 500 tahun
sebelum Musa menulis Taurat. Kodeks Hammurabi memiliki
282 bagian dan 8.000 kata; hukum telah diatur yang
mencakup segenap aspek kehidupan manusia. Tulisan sudah
sangat berkembang pada zaman Musa.

2. Bahwa Taurat berisi suatu budaya agamawi yang tidak
dikenal pada zaman Musa.

Sebaliknya, catatan-catatan jauh sebelum Musa
menunjukkan kebudayaan agamawi yang sama dengan zaman
Musa. Hal ini dibuktikan dengan catatan Kejadian yang
dimulai dari Habel (Kejadian 4), Nuh (Kejadian 8),
Abraham (Kejadian 12), dan lain-lain (Ibrani 11).

Enam belas bukti Musa sebagai penulis Kitab Taurat:

1. Allah menyuruh Musa menulis sebuah kitab (Keluaran
17:14; 34:27).

2. Musa menulis sebuah kitab (Keluaran 24:4-7; Bilangan
33:2; Ulangan 31:9).

3. Ia menamai kitab itu "kitab perjanjian" (Keluaran
24:7), "hukum Taurat" (Ulangan 28:58; 31:9, 24), "kitab
Taurat" (Ulangan 28:61; 30:10; 31:26). Kitab itu
meliputi seluruh Taurat yang oleh orang Yahudi dianggap
satu kesatuan kitab dengan lima bagian.

4. Salinan kitab Taurat Musa dibuat untuk raja-raja
(Ulangan 17:18-20).

5. Allah mengatakan bahwa Musa yang menulis kitab Taurat
dan Ia memerintahkan Yosua untuk menjadikannya sebagai
pedoman hidup (Yosua 8:30-35; 1:8).

6. Yosua menerima Taurat itu sebagai kitab yang ditulis
dan disalin oleh Musa di dua gunung. Ada kemungkinan,
Yosua menambahkan pasal terakhir, yaitu tentang
kematian Musa (Ulangan 34), ke dalam kitab itu
(Yosua 24:26).

7. Yosua memerintahkan seluruh Israel untuk mematuhi
"kitab hukum Musa" (Yosua 23:6).

8. Pada zaman raja-raja kitab itu merupakan hukum:

(1) Daud mengakuinya (1 Tawarikh 16:40).

(2) Salomo diperintahkan oleh Daud untuk tetap
mengikutinya (1 Raja-raja 2:3).

(3) Kitab itu ditemukan dan dipatuhi oleh Raja Yosia dan
Israel (2 Raja-raja 22:8-23:25; 2 Tawarikh
34:14-35:18).

(4) Yosafat mengajarkannya ke seluruh Israel (2 Tawarikh
17:1-9).

(5) Yoas mematuhinya (2 Raja-raja 12:2; 2 Tawarikh
23:11,18).

(6) Amazia mematuhinya (2 Raja-raja 14:3-6; 2 Tawarikh
25:4).

(7) Hizkia mematuhinya (2 Tawarikh 30:1-18).

9. Para nabi menyebutnya hukum Tuhan yang ditulis oleh
Musa (Daniel 9:11; Maleakhi 4:4).

10. Ezra dan Nehemia menganggap kitab Taurat berasal dari
Musa (Ezra 3:2; 6:18; 7:6; Nehemia 1:7-9; 8:1,14;
9:14; 10:28-29; 13:1).

11. Kristus menyebut seluruh kitab Taurat dengan acuan
kepada Musa (Lukas 24:27,44 dengan Kejadian 3:15;
Kejadian 12:1-3; Markus 12:26 dengan Keluaran 3; dan
Markus 7:10 dengan Keluaran 20:12; Keluaran 21:17.
Lihat pula 1:17; Yohanes 5:46; Yohanes 7:19,23).

12. Para rasul menyebut kitab Taurat dengan acuan kepada
Musa (Kisah Para Rasul 13:39; 15:1,5,21; 28:23).

13. Selama lebih dari 3.500 tahun para sarjana Yahudi dan
orang-orang Yahudi awam semua percaya bahwa Musa
menulis kitab Taurat. Orang Yahudi sejak semula
tidak pernah mempertanyakan hal itu.

14. Penulis-penulis non Yahudi, misalnya Tacitus, Juvenal,
Strabo, Longinus, Prophyry, Julian, dan lain-lain
setuju tanpa terkecuali, bahwa Musa yang menulis kitab
Taurat tersebut.

15. Pemimpin agama lain seperti Muhammad dan lain-lain
menyebut kitab Taurat dengan acuan kepada Musa.

16. Bukti internal menunjukkan adanya seorang penulis:

(1) Kitab Taurat ditulis oleh seorang Ibrani yang
berbicara bahasa Ibrani dan Musa memenuhi
persyaratan ini.

(2) Kitab ini ditulis oleh seorang Ibrani yang mengenal
baik budaya Mesir dan Arabia, termasuk
kebiasaan-kebiasaan dan pengetahuan mereka.
Mengingat ilmu pengetahuan bangsa Mesir
disembunyikan secara saksama dari orang luar, dan
hanya diajarkan kepada para pendeta dan keluarga
kerajaan, Musa adalah satu-satunya orang Ibrani yang
diketahui memenuhi persyaratan ini (Kisah 7:22;
Ibrani 11:23-29).

(4) Kesamaan gaya di antara kelima buku membuktikan
adanya satu orang penulis.

(5) Musa sendiri tampak jelas mengakui bahwa ia
yang menulis hukum tersebut (Keluaran 24:4;
Bilangan 33:2; Ulangan 31:9,22).

Jika konsisten terhadap tuntutan membuktikan keaslian
kepenulisan Kitab Kejadian, perlakuan yang sama juga harus
dikenakan pada seluruh 5 kitab pertama Taurat (Pentateukh)
-- yaitu kitab-kitab pertama dalam Alkitab, yang disebut
"Kitab Hukum" oleh orang-orang Yahudi. Kitab-kitab ini
merupakan fondasi teokrasi Ibrani. Kata "Pentateukh"
berarti "lima"; lima buku yang sebenarnya merupakan satu
kesatuan tulisan. Pemisahan menjadi lima kitab dilakukan
oleh para penerjemah Septuaginta dari Aleksandria, yang
akhirnya menyebut kelima kitab itu "Pentateukh".

Dari semua tulisan zaman kuno, kitab Taurat ini termasuk
yang paling terkenal. Berbagai keterangan yang termuat di
dalamnya menjadikan kitab ini penting untuk memahami
rencana Tuhan bagi manusia. Kitab ini merupakan dasar
pewahyuan yang Tuhan berikan kepada manusia. Kitab yang
menjelaskan asal-usul segala sesuatu, hukum-hukumnya,
geografi, kronologi, sejarah, dan agama, yang membuktikan
bahwa kitab ini adalah hasil karya ilahi yang penting
untuk pembelajaran, dan seharusnya sungguh-sungguh
diterima oleh seluruh umat manusia.

Kitab Taurat pada umumnya disebut "Kitab Hukum Musa"
tetapi sebenarnya yang lebih tepat adalah kitab hukum
Tuhan. Jika Musa adalah penulis satu-satunya dan pemikir
asli sistem agama dan masyarakat pada waktu itu (belum
lagi menyebutkan beberapa wahyu tentang karya kreatif dan
penebusan yang Tuhan lakukan), maka Musa adalah seorang
yang abadi: seorang manusia biasa tidak akan mampu membuat
satu karya seperti itu. Sebagai perbandingan, perhatikan
dokumen agama berikut ini:

1. Zend-Avesta, oleh Zoroaster, kira-kira 1200 SM, buku
suci orang Media dan Persia untuk menghidupkan kembali
agama kuno orang Majus.

2. Empat Weda, empat buku suci orang-orang Hindu, atau
Manawa Dharma Sastra, yang ditulis oleh Manu, anak
laki-laki Brahma, dan berisi hukum sipil dan agama
masyarakat India, ditulis kira-kira pada tahun 1100 SM.

3. Wu Jing atau Lima Sutra, buku suci orang Tiongkok kuno,
ditulis oleh Konfusius kira-kira pada tahun 1100 SM.

4. Tripitaka, ditulis oleh Gautama, pendiri agama Buddha
kira-kira pada tahun 600 SM.

5. Al-Qur'an, ditulis oleh pengikut Muhammad kira-kira
pada tahun 600 M.

6. Edda Puisi dan Edda Prosa, dua hukum agama yang berisi
mitologi dan tradisi orang Skandinavia, ditulis
kira-kira pada tahun 1100-1200 M.

Semua buku tersebut ditulis kira-kira 500 hingga 2400
tahun setelah Musa, dan beberapa di antaranya sebagian
berisi kutipan dari Perjanjian Lama dan Baru, Talmud
(komentari Yahudi tentang Perjanjian Lama), dan Injil
Barnabas. Buku-buku lainnya berisi kata-kata bijak dari
orang-orang bijak yang menghasilkan karya tertentu; etika,
politik, dan aspirasi moral tertentu dari orang-orang
tersebut; demikian pula dengan tradisi kuno, mitologi dan
dongeng-dongeng fantastis tentang dewa-dewi mitologi,
peperangan mereka, dll..

Buku-buku suci tentang berhala itu menyatakan beberapa ide
yang salah dan tentang takhayul yang hanya merupakan
pikiran manusia. Meskipun ungkapan-ungkapan positif mereka
telah menolong dalam kehidupan sosial beberapa masyarakat
pada masa lalu, hanya ada sedikit ungkapan yang mengarah
pada kebenaran, dan tidak ada yang memberi pengertian yang
benar tentang kebenaran dan Allah yang hidup. Sungguh
berbeda dari kelima kitab pertama Perjanjian Lama dan
bagian-bagian lain di dalam Alkitab, yang memancarkan
kebenaran seperti matahari, dibandingkan dengan cahaya
karya-karya lain!

Dalam Taurat, Tuhan adalah Raja yang tertinggi dan
satu-satunya. Imam adalah hamba-Nya, diatur oleh hukum
pewaris penguasa bumi atau kekuatan sekuler. Penguasa
Israel adalah wakil pengawas Tuhan, yang wajib memerintah
sesuai hukum-Nya yang tidak akan pernah berubah,
ditambahi, atau ditarik kembali. Despotisme (kediktatoran)
dan ahli-ahli sihir yang terdapat dalam tulisan lain yang
menyebut dirinya tulisan suci tidak akan mungkin dapat
dilakukan di tempat hukum Taurat berlaku. Ritual-ritual
dan upacara-upacara yang berdasarkan Taurat tersebut
terhormat dan mengagumkan, bebas dari misteri, ramalan,
ilmu gaib, sihir, pemikatan, tanda gaib, dan
praktik-praktik yang keji dan tidak bermoral, yang
menjadikan ritual penyembahan berhala tersebut dibenci
oleh Tuhan.

Upacara-upacara dalam Taurat menunjukkan kekudusan Tuhan,
keberdosaan manusia, perlunya pertobatan, dan janji
Pencipta untuk mengangkat manusia yang telah jatuh ke
keadaan moral yang baru. Penghukuman yang ada dalam kelima
kitab tersebut adalah adil, dan upah yang diberikan
menimbulkan ketaatan yang dipenuhi syukur -- bukti dari
orang-orang yang mengasihi Tuhan dengan seluruh hati,
jiwa, dan kekuatan (Ulangan 6:5). (t/Ratri, KN)

(Tulisan di atas, yang diambil dari buku "The Dake
Annotated Reference Bible" halaman 82 dan 51, merupakan
pandangan Dake terhadap bukti bahwa Musalah yang menulis
kitab Taurat -- Kejadian sampai Ulangan.)

Diambil dan disunting seperlunya dari:
Nama situs: Dake Publishing
Penulis: Finis Jennings Dake
Alamat URL: http://www.dake.com/dake/mosaic.html
____________________________________________________________
FAKTA BIBLIKA

TANGGAL PENTING DI ALKITAB SEBELUM MASEHI

Berikut ini adalah tahun peristiwa-peristiwa penting yang
tercatat di Alkitab yang terjadi sebelum dan hingga
kelahiran Yesus Kristus (Catatan: semua tanggal merupakan
SM atau Sebelum Masehi; "c." artinya "circa" atau
"sekitar"; "?" artinya tidak bisa dipastikan; yang di
dalam kurung adalah kitab/pasal/ayat yang berhubungan
dengan peristiwa tersebut).

1. 2165 -- Kelahiran Abram (Kej. 11:26)
2. 2090 -- Abram memasuki Kanaan (Kej. 12)
3. 2066 -- Sodom dihancurkan (Kej. 19)
4. 2065 -- Kelahiran Ishak (Kej. 21)
5. 2045? -- Pengorbanan Ishak di Gunung Moria (Kej. 22)
6. 2025 -- Pernikahan Ishak dan Ribka (Kej. 24)
7. 2005 -- Kelahiran Esau dan Yakub (Kej. 25)
8. 1990 -- Kematian Abraham (Kej. 25)
9. c. 1990? -- Kehidupan Ayub (Ayub)
10. 1928 -- Yakub menipu Ishak, ayahnya, melarikan diri ke
Haran (Kej. 27)
11. 1920 -- Pernikahan Yakub dan Leah dan Rahel
(Kej. 29:28)
12. 1897 -- Yusuf dijual ke Mesir (Kej. 37)
13. 1884 -- Yusuf ditinggikan oleh Firaun (Kej. 41)
14. 1875 -- Yakub dan keluarganya memasuki Mesir (Kej. 46)
15. 1858 -- Kematian Yakub (Kej. 49)
16. 1804 -- Kematian Yusuf (Kej. 50); Israel mengalami 75
tahun kemakmuran (Kel. 1:1-7)
17. 1730 -- Penindasan Mesir dimulai (Kel. 1:8-12:42)
18. 1525 -- Kelahiran Musa (Kel. 2:1-4)
19. 1485 -- Musa melarikan diri dari Mesir (Kel. 2:11-15)
20. 1445 -- Musa kembali ke Mesir (Kel. 4:20); Israel
keluar dari Mesir (Keluaran)
21. 1445 -- 14 Juni: Israel tiba di Gunung Sinai,
Sepuluh Perintah Tuhan (Kel. 19:1)
22. 1444-1405 -- Pengembaraan di padang gurun (Bil. 15:1-
Ul. 34)
23. 1405 -- 7 Oktober: Kematian Musa (Ul. 34:1-7)
24. 1404 -- 10 April: Israel menyeberangi Sungai Yordan
(Yos. 1:5)
25. 1404-1397 -- Penaklukan Kanaan (Yos. 6-12)
26. 1390 -- Kematian Yosua (Yos. 23-24)
27. 1374-1334 -- Otniel menjadi hakim atas Israel
(Hak. 3:7-11)
28. 1316-1236 -- Ehud menjadi hakim (Hak. 3:12-14)
29. 1216-1176 -- Debora dan Barak menjadi hakim (Hak. 4-5)
30. 1169-1129 -- Gideon menjadi hakim (Hak. 6-8)
31. c. 1150? -- Kehidupan Rut (Rut)
32. c. 1087 -- Yefta menjadi hakim (Hak. 11-12)
33. c. 1069 -- Simson menjadi hakim (Hak. 13-16)
34. c. 1107 -- Eli menjadi hakim (1 Sam. 1-4)
35. 1105 -- Kelahiran Samuel (1 Sam. 1:19-20)
36. 1043 -- Saul diurapi menjadi raja Israel pertama oleh
Samuel (1 Sam. 10)
37. 1025 -- Pengurapan Daud (1 Sam. 16)
38. 1011 -- Kematian Saul (1 Sam. 31); Daud menjadi raja
atas Yehuda (2 Sam. 2:4)
39. 1005 -- Yerusalem menjadi ibukota (2 Sam. 2:4)
40. 1004 -- Daud menjadi raja atas seluruh Israel
(2 Sam. 5:3)
41. 971 -- Kematian Daud (1 Raj. 2:10); Salomo menjadi
raja (1 Raj. 1:39)
42. 959 -- Bait Allah diselesaikan (1 Raj. 6:38)
43. 931 -- Israel terpecah menjadi dua setelah kematian
Salomo (1 Raj. 12)
44. 874 -- Ahab menjadi raja (1 Raj. 16-22)
45. 860-852 -- Pelayanan Elia (1 Raj. 17-19, 21;
2 Raj. 1-2)
46. 852-795 -- Pelayanan Elisa (2 Raj. 2-9, 13)
47. 850 -- Kitab Obaja (Obaja)
48. 848 -- Kitab Yoel (Yoël)
49. 785 -- Kitab Yunus (Yunus)
50. 760 -- Kitab Amos (Amos)
51. 758 -- Kitab Hosea (Hosea)
52. 739 -- Kitab Yesaya (Yesaya)
53. 735 -- Kitab Mikha (Mikha)
54. 721 -- Kerajaan Utara ditaklukkan oleh Assiria
(2 Raj. 17)
55. 716 -- Hizkia menjadi raja Yehuda (2 Raj. 18-21)
56. 701 -- Yerusalem diselamatkan dari bangsa Assiria
(2 Raj. 19)
57. 697 -- Manasye menjadi raja (2 Raj. 21)
58. 650 -- Kitab Nahum (Nahum)
59. 641 -- Yosia menjadi raja (2 Raj. 22-23)
60. 640 -- Kitab Zefanya (Zefanya)
61. 627 -- Kitab Yeremia (Yeremia)
62. 608 -- Kitab Habakuk (Habakuk)
63. 605 -- Pengepungan pertama Yerusalem; Daniel ditawan
(2 Raj. 24)
64. 597 -- Pengepungan kedua Yerusalem; Yehezkiel ditawan
(2 Raj. 24)
65. 597 -- Pengepungan ketiga Yerusalem (2 Raj. 24)
66. 587 -- Yerusalem ditaklukkan oleh Babilonia
(2 Raj. 25)
67. 586 -- Kitab Ratapan (Ratapan)
68. 605-536 -- Pelayanan Daniel (Daniel)
69. 593-560 -- Pelayanan Yehezkiel (Yehezkiel)
70. 539 -- 29 Oktober: Babilonia ditaklukkan oleh Persia
(Dan. 5)
71. 538 -- Maklumat Koresh mengizinkan orang Yahudi pulang
(Ezra 1)
72. 536 -- Gelombang pertama kembali ke Yudea dipimpin
Zerubabel (Ezra 1-6)
73. 535 -- Juni: Membangun kembali Bait Allah (Ezra 3)
74. 520 -- Pelayanan Haggai (Ezra 5:1; Hagai)
75. 520 -- Pelayanan Zakharia (Ezra 5:1; Zakharia)
76. 516 -- 18 Februari: Bait Allah selesai dibangun ulang
(Ezra 6:15)
77. 478 -- Esther menjadi Ratu Persia (Esther)
78. 455 -- Maret: Gelombang kedua kembali dipimpin Ezra
(Ezra 7:10)
79. 444 -- September: Dinding Yerusalem selesai dibangun
kembali (Neh. 6:15)
80. 437 -- Pelayanan Maleakhi (Maleakhi)
81. 5 -- Kelahiran Yohanes Pembaptis (Luk. 1:57-60)
82. 5 -- Kelahiran Yesus Kristus (Luk. 2:1-20)
83. 4 -- Kunjungan orang majus; Pelarian ke Mesir;
Pembantaian bayi di Betlehem; Kematian Herodes;
Perjalanan pulang dari Mesir ke Nazaret (Mat. 2)
(t/KN)

Diterjemahkan dan disunting dari:
Judul buku: Book of Bible Lists
Judul artikel: History in the Bible: 99 Important B.C.
Biblical Dates
Halaman: 134 -- 138
Penulis: H.L. Willmington
Penerbit: Billy Graham Evangelistic Association (sp. ed.)
Tyndale House Publishers, Inc. Wheaton, Illinois
Amerika Serikat, 1987
____________________________________________________________
BERITA SABDA

1. Perpindahan server SABDA.org dan In-Christ.Net
Pada tanggal 13 -- 14 Januari 2010, server SABDA.org
dan In-Christ.Net sudah dipindahkan. Puji Tuhan proses
perpindahan server dapat berlangsung dengan baik.
Doakan agar server-server YLSA bisa digunakan secara
maksimal.

==> http://www.facebook.com/note.php?note_id=293146336216

2. Raker YLSA 2010
Pada minggu pertama Januari 2010 segenap staf YLSA
mengadakan raker (rapat kerja) tahunan untuk membahas
pencapaian sepanjang tahun 2009 yang lalu dan rencana
tahun 2010.

Berita selengkapnya:
==> http://blog.sabda.org/2010/01/15/

3. Roadshow SABDA di Salatiga
Pelatihan CD SABDA dan situs Alkitab SABDA untuk
hamba-hamba Tuhan di Salatiga, pada tanggal 16 Januari
2010 telah berjalan dengan baik. Doakan agar roadshow
ini dapat memperkaya pelayanan mereka.

Berita selengkapnya:
==> http://blog.sabda.org/2010/01/29/

Jika Anda tergerak untuk mengadakan pelatihan dengan
mengundang Tim SABDA, silakan menghubungi:

==> < yulia(at)in-christ.net >

4. CD Audio Alkitab
Bagi Anda yang membutuhkan CD Audio Alkitab versi TB,
BIS, Bahasa Jawa, dan Bahasa Sunda, YLSA telah siap
menyebarkan kepada mereka yang membutuhkan. Untuk
memesan, silakan menghubungi:

==> < order-CD(at)sabda.org >

5. Facebook Apps: SABDA Ayat
Bagi pemilik Facebook yang ingin memasang aplikasi
untuk menampilkan ayat-ayat Alkitab setiap hari, Anda
bisa mendapatkannya di alamat:

==> http://apps.facebook.com/sabda_ayat
____________________________________________________________
SITUS BIBLIKA

SEJARAH ALKITAB INDONESIA
http://sejarah.sabda.org/
Oleh: Yuppi Punarson

Berbicara tentang sejarah Alkitab di Indonesia, memang
betul saya dulu mengira bahwa Alkitab bahasa Indonesia
hanya ada dua saja: Terjemahan Baru yang saya pakai
sekarang dan Terjemahan Lama yang selalu kakek saya bawa
ketika pergi ke gereja. Tapi setelah membaca halaman depan
situs Sejarah Alkitab Indonesia (SAI), saya baru tahu
bahwa ternyata sejak awal abad ke-17 (tepatnya tahun 1612
di Batavia) hingga hari ini sudah ada paling sedikit 22
versi dan bagian Alkitab yang pernah diterjemahkan dan
diterbitkan dalam bahasa Melayu-Indonesia.

Di bagian kanan situs ini merupakan kolom navigasi ke
beberapa artikel penting yang berhubungan dengan sejarah
penerjemahan Alkitab di Indonesia. Tapi menurut saya,
bagian utama dari situs ini sebenarnya justru yang ada di
bagian paling bawah. Di sini ada tiga bagian utama, yakni
"Sejarah", "Artikel", dan "Bagan Data".

Di bagian "Sejarah", saya melihat tautan ke berbagai
artikel tentang sejarah penerjemahan Alkitab ke bahasa
Indonesia maupun bahasa daerah. Bagian ini juga
menyediakan biografi para penerjemah Alkitab tersebut.
Setelah masuk ke bagian "Artikel", saya menemukan beragam
artikel mengenai sejarah Alkitab di Indonesia.
Artikel-artikel ini sudah tersusun dalam berbagai
kategori. Ketika saya masuk ke kategori biblika,
terpampang daftar artikel yang berhubungan dengan biblika,
salah satunya yang menarik adalah artikel tentang Kanon
Alkitab. Pada saat saya berada di halaman artikel, di
bagian kanan halaman terdapat kolom navigasi yang membuat
saya bisa melihat tautan ke artikel-artikel lain yang
berhubungan dengan artikel yang sedang saya baca.

Di "Bagan Data", saya menemukan bagan-bagan yang sangat
menarik, antara lain: bagan tabel perbandingan dari
masing-masing versi penerjemahan Alkitab. Saya mencoba
tautan "Timeline Penerjemahan Alkitab dalam Bahasa
Indonesia/Melayu", dan hasilnya adalah sebuah tabel yang
menunjukkan bahwa pada tahun 1612, A.C. Ruyl selesai
menerjemahkan Injil Matius dalam bahasa Melayu. Dari bagan
ini saya juga bisa melihat perkembangan sejarah
penerjemahan Alkitab di Indonesia.

Halaman "Tentang Kami" di situs ini memberi keterangan
bahwa situs Sejarah Alkitab Indonesia merupakan pelengkap
situs SABDAweb dan CD SABDA. Yayasan Lembaga SABDA,
sebagai pengelola, berharap situs ini dapat membantu
masyarakat Kristen Indonesia untuk mengetahui lebih banyak
tentang sejarah versi-versi Alkitab bahasa
Melayu/Indonesia dan versi-versi Alkitab dari beberapa
bahasa daerah di negeri ini. Selanjutnya, silakan Anda
berkunjung ke:

==> < http://sejarah.sabda.org/ >
____________________________________________________________
TESTIMONI SABDA

MELAYANI DAN MENGGALI KEBENARAN LEBIH DALAM LAGI
Oleh: S.A. Purwono

Saya merasa senang menjadi distributor CD SABDA.
Kebanyakan teman akhirnya meminta CD ini dari saya setelah
melihat publikasi lokal. Tetapi, ada juga yang menjelajah
internet dan menemukan SABDA, dan akhirnya menelepon saya
untuk minta dikirimi CD SABDA. Tiga orang jauh pertama
adalah berasal dari Balikpapan (Kaltim). Mereka minta
dikirimi CD SABDA via ekspedisi Titipan dan berjanji akan
mengganti ongkos kirim. Tetapi, mereka tidak memberi kabar
lagi setelah barang-barang itu dikirim. Bahkan, e-mail
yang diberikan pun tidak bisa dihubungi. Tidak apa-apalah,
pikir saya.

Dua orang jauh lainnya berasal dari Muarateweh (Kalteng)
dan dari Batulicin, Kotabaru. Yang pertama datang ke rumah
sampai dua kali. Yang terakhir meminta tolong kepada
saudara sepupunya yang Muslim untuk mengambilkan CD SABDA
tersebut di rumah saya.

Jika ada yang menanyakan, "Apakah CD itu bermanfaat?" saya
akan menjawab, "Iya banget!" Seandainya saya bisa
menyisihkan waktu lagi, semua isi CD SABDA itu pasti akan
segera tuntas saya jelajahi.

Saya sudah membaca beberapa buku, seperti "Perkawinan
Kristen", "Dilahirkan untuk Berbuah", "Lahir Baru Apa
Artinya", "Pemuridan, Seni yang Hilang", "Bersaksi Tanpa
Berdebat", "Kristen: Religi Apa Kristus", "Siapakah Yesus
Kristus", "Pertumbuhan Melalui Disiplin", dan "Gerakan
Perintisan Jemaat". Buku-buku itu bukan saja mempengaruhi
konsep-konsep saya, namun yang melebihi itu, saya merasa
mengalami proses dibangun di atas Dia. Buku-buku itu juga
lebih mendorong dan memotivasi saya untuk bertumbuh. Saya
berusaha untuk terus-menerus bertumbuh menjadi semakin
menyerupai Dia (Kristus).

Tuhan memberkati.

*) Anda juga dapat melihat tulisan ini di Facebook SABDA:
==> http://www.facebook.com/note.php?note_id=185394171216
____________________________________________________________

Anda diizinkan untuk menyalin/memperbanyak semua/sebagian
bahan dari m-Biblika (untuk warta gereja/bahan pelayanan
lain) dengan syarat: tidak untuk tujuan komersial dan harus
mencantumkan SUMBER ASLI bahan yang diambil dan nama
m-Biblika sebagai penerbit elektroniknya.
------------------------------------------------------------
Milis Publikasi m-Biblika
Melayani sejak Oktober 2009

Pimpinan Redaksi: Kusuma Negara
Staf Redaksi: S. Heru Winoto, Yulia Oeniyati, Desi Rianto,
Yochan Rayon, dan Yuppi Purnason

Untuk berlangganan: < biblika(at)sabda.org > dengan subjek
"Berlangganan"
Untuk berhenti: < biblika(at)sabda.org > dengan subjek
"Berhenti Berlangganan"
Kontak redaksi: < biblika(at)sabda.org >
Arsip m-Biblika: http://www.sabda.org/publikasi/m-biblika/
Situs SABDA Net: http://www.sabda.net/
Facebook SABDA: http://fb.sabda.org/
Facebook m-Biblika: http://fb.sabda.org/biblika

Kunjungi Blog SABDA di http://blog.sabda.org
------------------------------------------------------------
Isi dan bahan adalah tanggung jawab Yayasan Lembaga SABDA
Copyright(c) m-Biblika 2010 / YLSA -- http://www.ylsa.org/

Rekening:
BCA Pasar Legi Solo; No. 0790266579 / a.n. Yulia Oeniyati
____________________________________________________________

Reply all
Reply to author
Forward
0 new messages