CALIFORNIA - Dalam roadmap Hewlett-Packard (HP), perusahan tersebut
mempertimbangkan untuk mengadopsi platform WebOS untuk smartphone dan
perangkat mobile lainnya setelah selesainya akuisisi Palm.
Menurut Monty Wong, Wakil Presiden HP GroupTaiwan bahwa pada saat ini,
HP tidak memiliki rencana untuk menggunakan WebOS untuk produk netbook
seperti di VT-12 Mini.
Namun ketika diminta untuk mengomentari produk masa depan, Wong
menunjukkan bahwa HP tidak dapat mengungkapkan informasi produk dan
jadwal produk sampai HP selesai mengakuisisi Palm sesuai jadwal pada
akhir Juli 2010.
Dilansir Digitimes, Selasa (25/7/2010) adapun perangkat Slate yang
merupakan tablet HP, Wong tidak akan memberikan komentar. Namun,
sumber-sumber pasar mengatakan Slate harus mencapai pasar sebelum
akhir tahun fiskal yang berakhir pada bulan Oktober.
Apalagi setelah HP menghentikan proyek tablet komputer Slate berbasis
Windows 7, perusahan tersebut dikabarkan akan segera menyiapkan calon
pengganti Slate, dengan tablet yang menggunakan sistem operasi WebOS,
yakni Hurricane.
Jadi beberapa pengamat menyakini kalau tablet HP akan menggunakan
WebOS bisa segera diwujudkan.
(tyo)
http://techno.okezone.com/read/2010/05/25/57/336208/tablet-hp-gunakan-webos-mungkin-saja
--
Salam,
Agus Hamonangan
http://groups.google.com/group/id-android
http://groups.google.com/group/id-gtug
Gtalk : agus.hamonangan
Follow : @agushamonangan
E-mail :
id.an...@gmail.com
--
You received this message because you are subscribed to the Google Groups "Indonesian webOS Community [id-webOS]" group.
To post to this group, send email to
id-w...@googlegroups.com.
To unsubscribe from this group, send email to
id-webos+u...@googlegroups.com.
For more options, visit this group at
http://groups.google.com/group/id-webos?hl=en.