Dear Alumni,
Sesuai dengan Subject Email
diatas, BPH melalui Sie. Sosial mengajak teman-teman alumni untuk
memberikan kado natal kita untuk teman kita sesama alumni,
Samson Sinaga (Del 03) yang sedang dalam keadaan sakit.
Sebelumnya,
pada perayaan Advent IA Del sabtu kemarin (3 Desember) di Gereja HKBP
Menteng lama, kita telah memberi gambaran sedikit mengenai kondisi Bang
Samson saat ini, dan telah terkumpul dana sebesar :
8.772.000,-..
Untuk teman-teman yang masih ingin memberikan sumbangannya, dapat dikirimkan melalui :
Rekening IA Del
Bank : Mandiri
Norek : 127-000-530-3332
A/n : Ikatan Alumni Del.
Berita ini juga mohon disebarkan di grup/milis email/wa tiap angkatan, berhubung masih banyak alumni yang tidak masuk milis.
Karena pengumpulan dana akan kita buka hingga tanggal : 20 Desember 2016.
Selanjutnya, Ketua IA Del dan beberapa perwakilan akan memberikannya langsung kepada Bang Samson, sekaligus silaturahmi natal & tahun baru bersama keluarga bang Samson.
Bagi
teman-teman yang telah mengirimkan sumbangannya, boleh menginformasikan
kepada kami dengan me-reply email ini atau dapat menghubungi di kontak
berikut:
Format Pesan : <Nama>spasi<Jumlah>
untuk mempermudah melakukan verifikasi.
Berikut sedikit gambaran mengenai keadaan Bang Samson yang kita peroleh dari Bang
Sahat Silitoga (Del 03)
|
Rumah Sakit/Tempat
|
Kondisi
|
Keterangan
|
|
RS. Patar Asih Lubuk
Pakam
|
Penanganan pertama pasca
kecelakaan.
|
Kecelakaan terjadi di
jalan menuju Bandara Kuala Namu,dan langsung dibawa ke Rumah Sakit terdekat, Mei 2014
|
|
RS. Columbia Asia Medan
|
Cek kondisi melalui proses
MRI, SCAN dsbnya.
|
Dilakukan tindakan
operasi dan pemasangan pen di ruas tulang belakang,
pihak keluarga (Ibu) sudah mengetahui informasi dari Dokter, dilakukan atau
tidak tindakan operasi, kondisi Samson lumpuh dari pinggang sampai ke kaki,
sementara tangan masih dapat bergerak pasif.
(Perawatan selama 1 bulan di RS. Columbia Asia Medan)
|
|
RS. Setiabudi Medan
|
Perawatan dan terapi.
|
Perawatan kondisi saraf
dan terapi yang rutin, hingga Samson dapat duduk di kursi roda dan pergerakan
tangan yang mulai aktif.
(Perawatan selama 3 bulan di RS. Setiabudi Medan)
|
|
Tanjung Morawa, Medan
|
Perawatan dan terapi.
|
Perawatan dan terapi.
(Perawatan selama 1 bulan di Rumah, Tanjung Morawa, Medan)
|
|
RS. PTPN 2 Tanjung Morawa
Medan
|
Tidak sadarkan diri
(koma)
|
Perawatan di ICU.
(Perawatan selama 1 hari di RS. PTPN 2 Tanjung Morawa Medan)
|
|
RS. St. Elisabeth Medan
|
Tidak sadarkan diri
(koma)
|
Perawatan selama 2 minggu
di ICU karena kondisi tidak sadarkan diri (koma) selama 5 hari
(Perawatan selama 3 bulan di RS. St. Elisabeth Medan)
|
|
Laguboti, Tobasa
|
Perawatan dan terapi.
|
Perawatan dan terapi.
(Perawatan selama 1 tahun 4 bulan di Rumah, Laguboti, Tobasa)
|
|
RS. Murni Teguh Medan
|
Perawatan.
|
Perawatan.
(Perawatan selama 16 hari di RS. Murni Teguh Medan)
|
|
Laguboti, Tobasa
|
Mei 2016
Perawatan dan terapi.
|
Perawatan dengan infus
selama 5 hari setelah pulang dari Medan.
|
|
RS. HKBP Balige, Tobasa
|
Juni 2016
Perawatan.
|
Perawatan selama 10 hari
di RS. HKBP Balige, Tobasa.
|
|
Laguboti, Tobasa
|
Perawatan dan terapi.
|
Perawatan dan terapi.
(Perawatan selama 1 bulan di Rumah, Laguboti, Tobasa)
|
|
RS. Siloam Dhirga Surya
Medan
|
Perawatan dan terapi.
|
Perawatan dan terapi.
(Perawatan selama 6 hari di RS. Siloam Dhirga Surya Medan)
|
|
RS. St. Elisabeth Medan
|
Perawatan dan terapi.
|
Perawatan dan terapi.
(Perawatan selama 10 hari di RS. St. Elisabeth Medan)
|
Melalui email ini juga, sie sosial menghimbau seluruh alumni untuk memberikan informasi kepada kami jika ada kejadian serupa, ataupun berita duka dan sukacita lainnya.
Akhir kata, terimakasih untuk setiap perhatian
dan kesediaan Alumni, semoga Tuhan YME memberikan kesehatan bagi kita
semua , terlebih bagi Bang Samson dan keluarga.
Dan semoga melalui kado natal kita, Bang Samson semakin bersemangat dan tetap berpengharapan yang kuat.
--
--
Regards,
Sie. Sosial IA_Del