Harmonis Dengan Cahaya Didalam (Bagian 1)

40 views
Skip to first unread message

Gerry

unread,
May 6, 2011, 9:17:39 AM5/6/11
to Harmonisasi Universal
Melanjutkan artikel sebelumnya, seperti telah dijanjikan, saya akan
menjelaskan cara saya dalam menyentuh dan mempergunakan Cahaya Ilahi
di dalam diri kita. Dalam pengalaman saya, caranya berdatangan secara
acak sesuai dengan kebutuhan dan kondisi saya saat itu. Namun untuk
mempermudah penyampaiannya, saya akan memberikan keterangannya secara
bertahap.

Prosesnya sudah dimulai dengan diterimakannya set Inisiasi Cahaya yang
terdiri dari Mandi Cahaya, Sayap-Sayap Cahaya dan Mahkota Cahaya.
Inisiasi Cahaya ini telah diberikan pada masa-masa awal group
Harmonisasi Universal. Kegunaan akan inisiasi ini mula-mula adalah
untuk membersihkan serta mengharmoniskan tubuh multidimensi kita;
menyebarkan kasih keluar dari dalam diri; dan menghubungkan kita
dengan Jejaring Cahaya dan Ibu Pertiwi. Yang baru adalah dari tiga
inisiasi ini kemudian menghasilkan 6 (enam) inisiasi lain sebagai
pendalaman dari inisiasi-inisiasi sebelumnya.

Namun seperti juga pendahulunya, inisiasi ini pun memiliki efek
samping yang baik maupun kurang enak tergantung kondisi dan kesiapan
kita pada saat penerimaan inisiasi. Pada efek samping yang kurang
enak, saya menemukan kondisi dimana terjadi demam tinggi selama
beberapa hari, gatal-gatal seperti alergi, kesedihan, kemarahan, dsb.
Namun dibalik itu semua, terdapat pula efek-efek yang baik seperti
tubuh yang terasa segar, bersemangat, optimisme, penuh kasih, penuh
ide, dsb. Walaupun terdapat efek-efek yang baik, namun
mempertimbangkan efek kurang enak yang mungkin terjadi, saya
memutuskan untuk memberikannya secara personal satu per satu atau
didalam suatu workshop.

Tahap pertama adalah Mandi Cahaya yang terbagi lagi atas 3 (tiga) sub
inisiasi. Sub inisiasinya adalah Tubuh Kristal, Inisiasi Darah/Cairan
dan Menyalakan Bunga Cahaya Didalam.

Tubuh Kristal dimaksudkan untuk mempengaruhi elemen bumi kita (tulang,
gigi, tangan, kaki, dsb) dengan kualitas cahaya. Menguatkan bagian-
bagian molekulnya dengan cahaya. Sehingga dengan demikian mengubah
basis tubuh kita dari carbon menjadi Kristal. Proses ini berlangsung
terus bahkan setelah inisiasinya berakhir.

Inisiasi Darah/Cairan dimaksudkan untuk menguatkan elemen air didalam
tubuh kita. Mengubah molekul cairan didalam tubuh kita menjadi
berstruktur kristal sempurna. Memasukkan unsur cahaya kedalam cairan
tubuh kita dan menyebarkan ke seluruh tubuh.

Menyalakan Bunga Cahaya Didalam dimaksudkan untuk memasukkan cahaya
kedalam motivasi dan semangat kita. Membuka hubungan dengan potensi
diri kita yang tak terbatas, sehingga dengan demikian memperbesar
kesadaran kita akan diri tak terbatas yang kita miliki ini.

Ini semua adalah tahap awal dari inisiasi yang baru. Saya akan
melanjutkan dengan tahap berikutnya dalam artikel yang akan datang.

Salam harmonis!

Gerald Ginting

Semuel Lusi

unread,
May 7, 2011, 11:34:19 AM5/7/11
to harmonisas...@googlegroups.com
Thanks mas Gerry, nambah wawasan. Karena sudah lama gak ada sharing di HU, saja sudah lupa sudah inisiasi apa saja tuh, apakah ada saran?
Thanks dan salam harmonis!

Semuel

2011/5/6 Gerry <gerald....@gmail.com>
--
Quote:
** In this age of Aquarius, science will become religious, and religion will become scientific. Disagreements between science and religion will come to an end, and people will begin to comprehend that both spirit and matter are derived from the same source, and are only modifications of the One Universal Energy **
****
Sharing File Audio-Video-Software-Manual Meditasi di :
http://tiny.cc/huarchive
****
List events inisiasi di group HU & registrasi di :
http://tiny.cc/huevents
****



--
Semuellusi

Pratomo Bernianto

unread,
May 10, 2011, 9:22:35 PM5/10/11
to harmonisas...@googlegroups.com
Pak Gerry,

Awal saya menemukan blog hu, disitu tertulis kalau ingin mendapatkan inisiasi cukup mengirimkan nama, tempat tinggal dan no HP.

Tapi lama tak kunjung ada balasan dan akhirnya saya mengetahui milis pun tidak pernah ada kabar ceritanya.

Baru belakangan Pak Gery aktif menulis lagi.
Bagaimana Pak, saran bapak untuk saya.

Terima kasih
Salam Harmonis
Pratomo
Sent from Universe

Gerald Ginting

unread,
May 14, 2011, 10:49:22 PM5/14/11
to harmonisas...@googlegroups.com
Salam harmonis!

Mohon maaf Pak Pratomo, karena kesibukan saya maupun masing-masing pilar, kadangkala terjadi terlewat seperti ini. Saya mohon maaf sebesar-besarnya atas hal ini.

Karena Bapak berada di Jakarta, saya sekaligus ingin mengundang teman2 HU lainnya untuk ikutan ketemuan di rumah saya pada hai Senin, tanggal 16 Mei 2011 pada pukul 18:30. Alamatnya Kepa Duri Blok M no 353 Jakarta Barat. No telpon saya 021-96905622. Kita adakan diskusi dan saling bertukar pikiran. Acara bebas saja.

Demikian hal ini saya sampaikan juga sebagai pengumuman. Terima kasih atas perhatian teman-teman sekalian. 

Love Wisdom Power,

Gerry


2011/5/11 Pratomo Bernianto <pratomob...@gmail.com>
Reply all
Reply to author
Forward
0 new messages