Laporan Microconf Kuliax 8.0

2 views
Skip to first unread message

Iwan Setiawan

unread,
Feb 18, 2008, 3:53:57 PM2/18/08
to kuliax...@googlegroups.com, kul...@googlegroups.com
Karena tidak ada yang berinisiatif untuk melaporkan Microconf Kuliax 8.0, saya
tulis saja :-)

Pada Mikroconf Kuliax 8.0 tidak banyak yang kita bahas, karena kita memang
tidak mau terlalu luas dan ngalor ngidul topiknya yang akhirnya mengaburkan
tujuan dari konferensi mikro ini yakni apa yang bisa dilakukan dalam waktu
dekat untuk Kuliax.

Secara umum Alhamdulillah acara berjalan cukup baik dan dihadiri segelintir
kontributor Kuliax yaitu stwn, nugrahadi, ucuk+istri, fathirhamdi, dan
adzy_maniac di Ruang UGOS. Pembicaraan dilakukan secara offline dan online via
IRC di cenel #kul...@irc.freenode.net. Sebelumnya Microconf ini akan
dilakukan di Ketep, Magelang tapi tidak jadi karena kondisi kawan-kawan
Kuliax yang tidak memungkinkan.

Inti dari konferensi mikro ini adalah untuk menggerakan kembali Proyek Kuliax
yang tidak kunjung menelurkan rilis distribusi Kuliax dan membahas apa saja
yang bisa dilakukan untuk mengembangkannya.

Awal topik pembicaraan:
* Laporan tiap kontributor/pengembang Kuliax 7.0
* Komentar dan keluhan masing-masing kontributor/pengembang
* Rencana memetakan strategi untuk menghadapi rilis Kuliax 8.0

Fokus Proyek Kuliax tahun 2008
* Rilis Kuliax 8.0, tahun ini harus rilis!
* Pemaketan aplikasi-aplikasi pendidikan dan riset/pengembangan
* Dokumentasi: wiki, panduan, paket2 dokumen/tutorial
* Membantu menerjemahkan aplikasi-aplikasi yang dipakai di Kuliax

Detail lain:
- Setiap pengembang/kontributor yang komitmen di dalam proyek Kuliax mempunyai
tugas yang diajukan sendiri setiap minggu sesuai dengan kemampuan dan
bertanggung jawab atas apa yang diajukan.
- Ada rapat rutin setiap minggu untuk membicarakan progres tugas, sepertinya
hari kamis. Sudah dimulai minggu kemarin.
- Sebisa mungkin online di IRC untuk berkomunikasi dan berkoordinasi.
- Rilis Kuliax 8.0: Juni 2008 dengan RC0 Maret, RC1 April, RC2 Mei, Freeze
Mei-Juni an, Final Juni 2008. Perlu didiskusikan kembali.
- Nama kode belum diputuskan, apakah lumpia sudah basi? kita bikin yang lain?

Demikian laporannya, semoga dapat mengurangi rasa penasaran para
pemerhati/pendukung Kuliax dan awal yang baik bagi pengembangan proyek bebas
berbasis komunitas ini. Doakan selalu kami.

--
I have a simple rule in life: If I don't understand something, it must be bad.

- Linus Torvalds

ryan_oke

unread,
Feb 19, 2008, 7:09:43 PM2/19/08
to kul...@googlegroups.com
On 19/02/2008, Iwan Setiawan <st...@kuliax.org> wrote:
>
> Karena tidak ada yang berinisiatif untuk melaporkan Microconf Kuliax 8.0, saya
> tulis saja :-)
>
> Pada Mikroconf Kuliax 8.0 tidak banyak yang kita bahas, karena kita memang
> tidak mau terlalu luas dan ngalor ngidul topiknya yang akhirnya mengaburkan
> tujuan dari konferensi mikro ini yakni apa yang bisa dilakukan dalam waktu
> dekat untuk Kuliax.
>


Yang di IRC tempo hari itu maksudnya posting ini ya?
Sori, waktu itu aku ora nyambung blas. :D


--
ryan_oke <ryan.oke at gmail titik com>

Iwan Setiawan

unread,
Feb 20, 2008, 12:28:11 PM2/20/08
to kul...@googlegroups.com
On Wednesday 20 February 2008 07:09:43 ryan_oke wrote:

> Yang di IRC tempo hari itu maksudnya posting ini ya?
> Sori, waktu itu aku ora nyambung blas. :D

Yea yea, aku maklum dengan orang yang sudah punya tanggungan. Bentar lagi
kunderemp deh :P

Btw, ryan_oke sementara kalau e-mail pengumuman ato yang lain berhubungan
dengan Proyek Kuliax biar dikirim ke kuliax dan kuliax-devel aja. Sementara
ini kita nggak usah koar-koar di luar, nanti dikira cuma mulut besar aja
hehehe.

Sampai ketemu di IRC besok siang :-)

--
"If we can't keep this sort of thing out of the kernel, we might as well
pack it up and go run Solaris."

- Larry McVoy

Reply all
Reply to author
Forward
0 new messages